Prototip Mobil Masa Depan

Karimun Wagon R Mulai Rp 77 juta, Siap Saingi Ayla


SUZUKI KARIMUN - Honda sudah memastikan mulai memasarkan Brio Satya, bulan depan. Kini giliran Suzuki bersiap menyusul dengan Karimun Wagon R pada waktu bersamaan. Bedanya, kalau Honda sudah mengantongi sertifikasi sebagai bukti memenuhi syarat program mobil murah ramah lingkungan (LCGC), Suzuki baru masuk finalisasi.





"Verifikasi masih dilakukan, tinggal finalisasi. Paling penting proses survei investasi dan teknis sudah lolos," tukas Endro Nugroho, Direktur Penjualan Roda Empat PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), kepada KompasOtomotif, Selasa (22/10/2013). Ketika ditanya kapan kemungkinan penjualan Karimun Wagon R bisa dilakukan, Endro berharap bulan depan (November) bisa diluncurkan.
Dengan begitu, Suzuki jadi merek ketiga yang ikut program LCGC. Karimun Wagon R yang jadi andalan siap bersaing dengan duet Toyota Agya-Daihatsu Ayla, dan Honda Brio Satya. Artinya, tinggal menunggu satu merek lagi, yakni Datsun, yang sepertinya masih menunggu sampai tahun depan untuk mulai masuk ke pasar!
Suzuki menyodorkan model yang berbeda dengan kompetitor. Yang paling kentara adalah bentuk bodi yang lebih mengotak (boxy) dengan atap lebih tinggi. Hasilnya, ruang di dalam kabin terasa lebih lapang ketimbang pesaing! Sayang, yang dijual hanya versi transmisi manual demi menjaga angka banderol tetap terjangkau.                                                                                                            Suzuki Indomobil Sales (SIS) akhirnya resmi memasarkan mobil murahnya (LCGC) Karimun Wagon R kepada konsuemn di seluruh Indonesia. Sejak diperkenalkan di ajang IIMS yang baru berakhir pekan lalu, SIS mengaku sudah mengantongi 461 unit pesanan.
"Saya baru dapat informasi tadi pagi, dan data ini sifatnya nasional, artinya pesanan dari seluruh Indonesia," tukas Endro Nugroho, Direktur Penjualan Roda 4 SIS di sela media test driveKarimun Wagon R di BSD, Tangsel, Jumat (4/10/2013).
Pesanan yang masuk paling banyak masih didominasi oleh Jakarta, Jawa Timur, dan Bandung. "Untuk pemesanan memang paling banyak di tiga daerah itu, Untuk porsi dan tipe mana saja yang laris belum saya hitung rinciannya," beber Endro.
Bidik AylaDipasarkan 3 varian, yakni GA dibanderol Rp 77 juta, GL (Rp88,9 juta), dan GX (Rp99,9 juta) on the road Jakarta. Dengan harga ini, dipastikan Karimun akan bersaing langsung dengan Astra Daihatsu Ayla di segmen terbawah mobil murah. Sedangkan Toyota Agya sudah dibidik Honda Brio Satya di segmen harga Rp 100 juaan.
"Strategi kami sebenarnya sudah bisa diebak mau membidik mana dulu, sama seperti pengalaman Ertiga," jelas Davy Tuilan di Kemayoran, belum lama ini. seperti diketahui, Suzuki berhasil melambungkan Ertiga di pasar MPV low sepanjang tahun ini dan langsung menduduki peringkat ketiga mobil penumpang terlaris di Indonesia.
Share this article :
 

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011-2023. GreenHoss - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger